Nama Penulis : Muhammad Daffarian Fahlevi , Mahasiswa Teknik Informatika Universitas Pamulang

 
Gambar 1. Matematka dan Program

Era digital yang kini tanpa kita sadari telah menjadi darah dalam segala aspek kehidupan kita, ternyata telah berkembang begitu cepat dalam beberapa dekade.

Kini semua urusan dalam kehidupan kita telah di permudah dengan dilakukannya Digitalisasi pada sektor pertanian, Pendidikan, Kesehatan, Perbankan dan lainnya.

Hal tersebut merupakan buah manis dari beragam ilmu yang ada di dunia kita diantaranya matematika.

Perlu kita ketahui bahwa matematika merupakan ilmu yang menjadi pondasi dasar dalam perkembangan Teknologi Informasi yang ada pada saat ini. Menggunakan matematika kita membuat  penyelesaian masalah dalam pemrograman komputer untuk mencapai tujuan yang di inginkan.

Contoh Penerapan Matematika dalam Teknologi Informasi :

Matematika Probabilitas

        Probabilitas suatu kejadian adalah angka yang menunjukkan kemungkinan terjadinya suatu kejadian yang bernilai 0 atau 1. Kejadian yang mempunyai nilai probabilitas 1 adalah kejadian yang pasti terjadi. Sedangkan kejadian yang mempunyai nilai probabilitas 0 adalah kejadian yang tidak mungkin terjadi. Jadi dapat kita simpulkan bahwa probabilitas adalah sebuah peluang.

Matematika Algoritma

        Algoritma adalah suatu urutan dari beberapa langkah yang logis untuk memecahkan masalah dengan menggunakan komputer melalui suatu bahasa pemrograman.

Matematika Kalkulus

        Kalkulus adalah cabang ilmu matematika yang mencakup limit, turunan, integral, dan deret tak hingga. Kalkulus digunakan untuk memecahkan masalah kompleks dimana aljabar tidak cukup untuk menyelesaikannya. Komputer akan membaca data dalam bentuk biner dan cara mencari bilangan biner dipelajari dalam ilmu kalkulus.

Logika Matematika

        Penerapan logika matematika dalam ilmu komputer digunakan sebagai dasar dalam belajar bahasa pemrograman, struktur data, kecerdasan buatan, dan basis data. Logika matematika di dalam teknik informatika berperan sangat penting dalam pengembangan hardware maupun software.

Sumber :

Sekarang mari kita bahas sedikit Bahasa program untuk membuktikan bahwa matematika sangat melekat pada pemrograman yang menjadi cikal bakal produk dari teknologi informasi.

Dasar pemrograman terdiri dari :

  1. Variabel
  2. Perulangan
  3. Fungsi
  4. Operasi Aritmatika
  5. Operasi Komparasi
  6. Operasi Perbandingan
  7. Percabangan
  8. Dll.

Jika kita lihat dari list dasar nya saja sudah bisa kita tebak bahwa diantara list tersebut pasti terdapat matematika.

Dengan menggunakan algoritma kita menyusun dasar – dasar diatas untuk mencapai kondisi yang kita inginkan.

Penggunaan matematika dalam Teknologi juga dapat kita temukan pada sebuah layar smartphone. Jika teman – teman melihat tampilan pada layar smartphone, itu merupakan susunan dari ribuan pixel yang ada. Pixel tersebut berupa titik – titik yang sangat kecil yang dapat berubah warna dari dasar warna RGB (RED, GREEN, BLUE) sehingga formasi warna tersebut dapat menampilkan gambar. Lantas bagaimana cara mengatur formasi tersebut ?. benar, ternyata formasi tersebut di atur oleh matematika. Pixel tersebut di atur oleh matriks yang masing masing nilainya terdiri dari 0 – 256. Nilai dari 0 merepresentasikan warna hitam sampai nilai 256 yaitu warna dari RGB. Dan kombinasi dari nilai RGB tersebut menghasilkan warna warna lainnya.

Peran matematika juga di wajibkan dalam salah satu bidang pemrograman yaitu Data Science.

Dalam bidang data science (ilmu data) individu di wajibkan menguasai ilmu matematika yang lebih dalam. Jadi bukan hanya matematika dasar yang diperlukan. Dalam bidang ini pengetahuan yang matang tentang Statistika, Aljabar Linear dan Kalkulus diperlukan.

Note : Penulis bertanggung jawab atas semua isi tulisannya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Ajukan Pertanyaan
1
Tanya kita aja!!!
Hubungi Kami!
Selamat datang kak di mediapublikasi.id
Silakan tanya-tanya dulu kebutuhannya kaka apa?

Segera kami respon