Nama Penulis : M. Alfito Risky Pratama, Mahasiswa Teknik Informatika Universitas Pamulang

Teknologi Kecerdasan Buatan (AI) adalah bidang ilmu komputer yang dikhususkan untuk memecahkan masalah kognitif yang umumnya terkait dengan kecerdasan manusia, seperti pembelajaran, pemecahan masalah, dan pengenalan pola. Pada era sekarang ini kecerdasan buatan telah mengalami perkembangan pesat di setiap aspek kehidupan dan fitur yang dihadirkan mulai bervariasi, mudahnya pembelajaran di sekolah maupun di perguruan tinggi juga terjadi akibat perkembangan teknologi kecerdasan buatan. Maka dari itu kecerdasan buatan mulai menjadi bagian penting dalam kemajuan teknologi belajar yang menentukan kehidupan kerja manusia di masa depan.

Namun dengan masuknya kecerdasan buatan ke ranah pendidikan juga membawa dampak positif dan negatif bagi siswa maupun mahasiswa. Berikut adalah penjelasannya :

Dampak Positif
• Dari sisi pelajar, dengan adanya kecerdasan buatan dapat membantu kita dalam menjawab soal yang sulit saat belajar. Kita juga dapat mencari materi yang sesuai dan akurat dengan yang sedang dipelajari di sekolah untuk menambah wawasan.

• Dari sisi guru, dengan adanya kecerdasan buatan dapat membantu dalam pembuatan soal-soal latihan serta mencari informasi yang sesuai dengan kebutuhan pembelajaran yang tercangkup dalam bidang pendidikan.

Dampak Negatif
• Dari sisi pelajar, karena kecerdasan buatan dapat mencari informasi secara akurat maka pelajar menjadi malas untuk membaca isi konten keseluruhan dari informasi yang disajikan. Kecerdasan buatan juga dapat digunakan untuk menjawab soal ujian, yang awalnya ujian ditujuan untuk mengukur pengetahuan pelajar malah di salah gunakan AI tersebut untuk menjawab soal ujian oleh pelajar.

• Dari sisi guru, sebenarnya dampaknya juga tidak terlalu berbeda dengan para pelajar karena kita sebagai manusia pasti terus belajar berapapun usia ataupun profesi kita, namun pengajar juga jadi kesulitan dalam mengukur pengetahuan pelajar karena mayoritas dari mereka menggunakan kecerdasan buatan untuk menjawab soal ujian maupun tugas harian.

Dengan kehadiran teknologi AI menjadikan sebuah terobosan di bidang teknologi pendidikan untuk memudahkan pembelajaran. Penggunaan teknologi dengan bijak dan terkendali dapat memicu akselerasi pendidikan. Kemunculan teknologi kecerdasan buatan (Artificial Intellegence) juga dapat menanamkan sifat mandiri dalam diri pelajar. Guru tidak dibebani peran yang begitu dominan, namun, tugasnya menjadi spesifik dalam lingkup memberikan pencerahan dengan kata kunci yang substansial. Pangkal dari setiap pemanfaatan teknologi bagi guru adalah tetap mengedepankan esensi dari mengajar yaitu menata moral dan perilaku dari pelajar. Adapun bagi pelajar, adanya teknologi pendidikan dapat membantu mereka dalam mengontrol dan memantau pembelajaran mereka sendiri, memungkinkan mereka untuk hidup dan bekerja dengan baik di masa depan.

Note : Penulis bertanggung jawab atas semua isi tulisannya

By Nita

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Ajukan Pertanyaan
1
Tanya kita aja!!!
Hubungi Kami!
Selamat datang kak di mediapublikasi.id
Silakan tanya-tanya dulu kebutuhannya kaka apa?

Segera kami respon