Sinangling Wangsiting Esthi, Mahasiswa Prodi Teknik Informatika, Universitas Pamulang.

Pendiri SM Entertainment dan produser rekaman Lee Soo Man berbicara di Forum Industri Budaya Dunia pertama pada 28 Oktober untuk menyajikan gambaran tentang bagaimana industri budaya global telah menderita secara drastis sejak COVID-19 meledak. Segera setelah itu, ia membesarkan SM Culture Universe (SMCU) dan Aespa, girl grup terbaru SM Entertainment, yang merupakan “proyek SMCU yang akan menandai awal dari masa depan hiburan” dan akan mendobrak batas antara realitas dan virtual.

Pada forum tersebut Ia memperkenalkan perancangan untuk mengatasi tuntutan zaman ini. Ia akan merealisasikan sebuah AI (Artificial Intelligent) Idol Avatar dimana K-Pop Idol memiliki Avatar yang bisa bergerak dan bertingkah laku mirip seperti Idol itu sendiri, dan hal ini akan Lee Soo Man terapkan pada girl group baru naungan SM Entertainment yaitu Aespa.

Apa sih Avatar AI itu sendiri? Avatar AI, juga dikenal sebagai avatar digital, adalah bot mirip manusia yang dibuat oleh teknologi bertenaga AI untuk meningkatkan interaksi manusia. Sementara avatar digital tidak hanya memiliki tampilan humanoid, mereka juga dapat berkomunikasi dengan orang-orang dengan bantuan algoritma Natural Language Processing (NLP).

Hal ini dikarenakan K-Pop yang semakin mendunia, namun ditengah pandemi Covid-19 saat ini kegiatan seperti konser atau fanmeeting sangat terbatas, penggemar tidak lagi bisa menyaksikan penampilan idolanya secara live, begitu juga dengan Idol K-Pop hanya bisa bertemu dengan penggemar secara virtual/online. Maka dari itu, dengan adanya Avatar AI diharapkan para penggemar bisa bertemu dengan avatar idol tersebut tanpa harus menghadirkan idola itu sendiri.

Tidak hanya itu, diharapkan avatar dapat berinteraksi dengan idol itu sendiri seperti berbincang maupun menjadi virtual assistant yang dapat menjawab pertanyaan-pertanyaan dari penggemar. Lee Soo Man mengatakan bahwa avatar memiliki otak AI yang memungkinkan mereka untuk berkomunikasi dan mendukung member asli, bahkan berteman dengan mereka, berbagi informasi, serta bolak-balik dari satu dunia ke dunia lain di mana member avatar juga akan melakukan berbagai promosi. Dalam satu grup ini, dua rekan kerja akan melakukan berbagai promosi secara online/offline secara bersamaan. Semakin berkembangnya teknologi dunia saat ini maka penggabungan teknologi dengan musik juga dapat menyajikan penampilan yang luar biasa dan dapat memberi kepuasan kepada penggemar. Keuntungan dari inovasi ini adalah, sang idol dapat mempromosikan lagu mereka ke beberapa acara maupun negara hanya dalam satu waktu, sehingga meskipun dengan segala keterbatasan yang ada saat ini, penggemar dari penjuru dunia tetap bisa berinteraksi dengan idola mereka dimanapun dan kapanpun.

Sementara kerugian dari penggabungan Avatar AI dengan K-Pop itu sendiri adalah dimana penggemar masih merasa aneh akan kehadiran idola yang ‘tidak nyata’ dimana penggemar masih tetap akan memilih bertemu dan menyaksikan sang idola secara langsung daripada hanya bertemu dengan avatar. Meskipun dengan kecerdasan AI yang membuat avatar dapat bertingkah dan berkomunikasi seperti idol namun tidak dapat dipungkiri bahwa avatar tetaplah sebuah kecerdasan buatan yang tidak dapat menggantikan idola nyata itu sendiri. Tidak sedikit pula yang beranggapan bahwa dengan adanya Avatar AI ditakutkan semakin memberikan media untuk penggemar obsesif memenuhi fantasi mereka, dimana mereka menganggap berhak memiliki seorang idola lebih dari yang seharusnya.

Untuk saat ini teknologi AI Idol Avatar telah Lee Soo Man terapkan pada girl group terbarunya, Aespa. Dimana Aespa memiliki 4 member nyata, dan 4 member avatar yang menyerupai 4 member lainnya. Member avatar dapat berkomunikasi, bernyanyi dan menari seperti idolanya. Melihat hal tersebut, penggemar sangat antusias menantikan lebih banyak interaksi antara member nyata dengan avatarnya, dan inovasi Lee Soo Man saat ini telah menjadi perbincangan dan disebut sebagai “The Future of K-Pop”.

Referensi tulisan :

  1. https://aqi.co.id/en/news/aespa-girlband-korea-futuristik-berkonsep-ai
  2. https://www.koreaboo.com/news/aespa-x-vocaloid-sm-entertainment-new-girl-group-will-combine-real-avatar-members/

Note : Penulis bertanggung jawab atas semua isi tulisannya

By Nita

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Ajukan Pertanyaan
1
Tanya kita aja!!!
Hubungi Kami!
Selamat datang kak di mediapublikasi.id
Silakan tanya-tanya dulu kebutuhannya kaka apa?

Segera kami respon