Nama Penulis: Maulana Abdillah

Hallo semua! Perkenalkan saya Maulana Abdillah, saya adalah mahasiswa S1 Teknik Informatika dari Universitas Pamulang Angkatan 2021. Saat ini saya berada di semester 6 dan sedang menjalani program magang melalui jalur MSIB Batch 6 Kampus Merdeka. Saya berkesempatan magang di PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BNI).

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau biasa disingkat menjadi BNI, adalah sebuah Badan Usaha Milik Negara Indonesia yang menyediakan berbagai macam jasa keuangan. Bank ini sudah berdiri sejak tahun 1946 dan saat ini sudah memiliki lebih dari 20.000 karyawan. BNI memiliki kantor pusat di Gedung Grha BNI, Jl. Jenderal Sudirman, Kav. 1 Jakarta Pusat 10220, Indonesia. Bank ini juga memiliki kantor cabang di Kota New York, London, Seoul, Tokyo, Hong Kong, Singapura, Osaka, dan Amsterdam. Hal tersebutlah yang membuat saya yakin untuk memilih BNI sebagai mitra/tempat magang saya, karena menurut saya BNI adalah Perusahaan yang sudah expert dibidangnya dan saya tidak perlu ragu untuk menimba ilmu dan pengalaman di sana.

Pengalaman Selama Magang

Selama 4 bulan lebih saya magang di BNI tepatnya pada divisi Retail Productive Banking (RPB), saya mendapatkan banyak sekali pengalaman baru. Saya ditempatkan pada departemen Xpora sebagai programmer, analis data, dan desain komunikasi visual. Secara singkat, Xpora adalah layanan untuk membantu para UMKM agar bisa mengembangkan bisnisnya lebih luas ke pasar internasional dengan cara melakukan ekspor. Setelah masuk ke departemen Xpora, saya dimasukan ke stream Business Matching & Event atau biasa disingkat dengan stream BME. Stream BME berfokus pada penyelenggaraan event dan juga mempertemukan antara UMKM dengan potential buyer dari luar negeri atau business matching.

Saya mendapatkan banyak sekali pengalaman selama saya magang di sini. Saya belajar banyak hal mulai dari mengolah data para nasabah, membuat katalog untuk suatu event, mengurus event yang sedang berjalan, ikut mengemas produk UMKM yang akan dikirim ke luar negeri, sampai ikut serta dalam mengembangkan website Xpora. Di sini saya juga dapat merasakan intensitas dunia kerja yang cukup cepat dimana dalam beberapa tugas yang diberikan saya berpacu dengan waktu dan deadline. Ada satu hal penting yang saya pelajari di dalam dunia kerja ini, hal itu adalah kita dituntut untuk memiliki keahlian diluar dari job-desk kita. Hal ini sangat penting karena beberapa hal yang tidak terduga bisa saja terjadi dalam dunia kerja.

Saya sangat bersyukur magang bisa di BNI. Mentor-mentor saya di sini sangat baik. Mereka bisa diajak berkomunikasi dan membimbing para peserta magang dengan baik. Mereka juga suka bercanda dengan anak-anak yang magang sehingga suasananya tidak terasa kaku. Mereka juga suka memberikan makanan atau oleh-oleh setelah mereka pulang dari event luar kota maupun luar negeri.

Secara garis besar saya sangat senang bisa magang di BNI, karena saya tidak hanya bekerja di kantor tetapi juga beberapa kali saya diajak melakukan kunjungan ke kantor BNI lainnya. Saya juga sangat senang karena saya diajak untuk membantu dalam beberapa event yang diselenggarakan di luar kantor. Pengalaman saya bertambah banyak selama saya magang di sini, baik dari pengalaman kerja ataupun pengalaman hidup. Selanjutnya saya akan membagikan hal menyenangkan dan kurang menyenagkan saya selama melakukan magang di BNI.

Hal Menyenangkan

  1. Menambah Teman dan Relasi

Selama magang di BNI saya menemui banyak teman dan orang-orang baru. Sangat senang rasanya bisa mengenal orang-orang baru yang berasal dari daerah yang berbeda. Ini adalah salah satu cara untuk membangun relasi di dunia nyata. Orang-orang di kantor pun sangat ramah kepada para peserta magang sehingga kami merasa nyaman dengan lingkungan kerja di sini.

  • Menambah Pengalaman dan Skill

Tidak dapat dipungkiri bahwa dengan melakukan program magang ini saya mendapatkan banyak sekali pengalaman dan juga mempelajari skill baru. Dengan merasakan suasana kerja di sini, saya jadi punya pengalaman dan bisa membayangkan bagaimana kira-kira dunia kerja yang akan saya hadapi nanti. Saya juga belajar banyak skill baru di sini seperti mengolah data dan juga mendesain dengan menggunakan Figma. Saya bisa merasakan perbedaan antara dunia kampus dengan dunia kerja. Biasanya di kampus kita lebih banyak diajarkan materi ketimbang dengan praktek, sedangkan di dunia kerja kita lebih ditekankan untuk melakukan praktek.

  • “Mempercantik” Portofolio dan CV

Hal menyenangkan lainnya dari kegiatan ini adalah kita dapat “mempercantik” CV dan juga portofolio kita. Kita bisa menambahkan keterangan bahwa kita telah menyelesaikan masa magang di BNI, yang notabene adalah salah satu Perusahaan BUMN paling terkenal di Indonesia pada portofolio dan CV yang kita miliki. Ini mungkin akan membantu kita ketika hendak melamar pekerjaan dikemudian hari.

Hal Kurang Menyenangkan

  1. Jauh dari Keluarga dan Orang Tua

Hal kurang menyenangkan yang saya alami adalah ketika saya harus tinggal cukup jauh dari keluarga dan orang tua. Sebelumnya saya tinggal bersama orang tua saya di daerah Bogor, tetapi lokasi kantor saya yang berada di Jakarta Pusat mengharuskan saya pindah ke rumah teman saya yang berlokasi di Depok. Rumah teman saya ini lokasinya cukup strategis karena berada di dekat Stasiun Depok, sehingga memudahkan akses saya menuju kantor. Mungkin hal ini terlihat sepele bagi beberapa orang, tetapi yang membuat saya menjadikan ini sebagai salah satu hal kurang menyenangkan bagi saya adalah karena ayah saya sedang mengalami sakit yang cukup keras di rumah. Hal ini menyebabkan terkadang saya merasa khawatir dan gelisah dengan keadaan di rumah saya, hampir setiap hari saya melakukan video call dengan orang tua saya di rumah hanya untuk sekedar menanyakan kabar dan keadaan mereka di rumah. Saya hanya bisa pulang ke rumah saya disaat weekend ataupun ketika ada libur panjang dari kantor. Mungkin tidak semua orang bisa relate dengan hal yang saya rasakan ini, tetapi bagi para mahasiswa/i yang mengambil program magang MSIB diluar dari daerah domisilinya mungkin bisa merasakan hal ini.

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Ajukan Pertanyaan
1
Tanya kita aja!!!
Hubungi Kami!
Selamat datang kak di mediapublikasi.id
Silakan tanya-tanya dulu kebutuhannya kaka apa?

Segera kami respon