Aldetia Farendi, Muhammad Gagah Saputro, Moh Asep Saefuddin, Mahasiswa Teknik Informatika Universitas Pamulang

Kegiatan KP


Tangerang Selatan, 2026 — Mahasiswa Program Studi Teknik Informatika, Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Pamulang, mengembangkan dan menerapkan Sistem Absensi Karyawan Berbasis RFID (Radio Frequency Identification) di PT Aero Cipta Solusi periode 29 September – 06 Desember, sebagai langkah transformasi digital dalam pengelolaan sumber daya manusia perusahaan. Sistem ini dikembangkan menggunakan metode Prototyping dalam rangka pelaksanaan Kerja Praktek.

Penerapan sistem absensi berbasis RFID ini bertujuan untuk menggantikan metode pencatatan kehadiran manual yang sebelumnya digunakan. Sistem manual dinilai kurang efektif karena berpotensi menimbulkan kesalahan pencatatan, keterlambatan rekap data, serta peluang terjadinya kecurangan seperti titip absen.

Gambar 2 Demo Aplikasi 

Dengan memanfaatkan teknologi RFID yang terintegrasi dengan aplikasi berbasis web, proses absensi kini dapat dilakukan secara real-time, akurat, dan transparan. Karyawan cukup menempelkan kartu RFID pada alat pembaca, kemudian data kehadiran otomatis tercatat dan tersimpan dalam basis data sistem. Admin perusahaan dapat langsung memantau kehadiran, mengelola data karyawan, serta mencetak laporan absensi harian maupun bulanan.

Pengembangan sistem ini menggunakan metode Prototyping, sehingga pihak perusahaan dapat memberikan umpan balik secara langsung pada setiap tahap pengembangan. Metode ini terbukti efektif dalam menghasilkan sistem yang sesuai dengan kebutuhan operasional perusahaan.

Pihak PT Aero Cipta Solusi menyambut baik penerapan sistem ini karena dinilai mampu meningkatkan efisiensi administrasi, mengurangi human error, serta mendukung pengelolaan karyawan yang lebih profesional dan modern.

Gambar 3 Serah Terima Aplikasi 

Ke depan, sistem ini diharapkan dapat dikembangkan lebih lanjut dengan integrasi perhitungan gaji, notifikasi real-time, serta optimalisasi tampilan mobile untuk mendukung kebutuhan manajemen secara menyeluruh.

Ucapan Terima kasih : Penulis mengucapkan terima kasih kepada Bapak Maulana Ardhiansyah selaku Dosen Pembimbing atas bimbingan dan arahan yang diberikan selama pelaksanaan Kerja Praktek.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *